Hello readers, mimin kembali dengan membawa informasi lagi mengenai kanker lambung, terutama untuk gejala kanker lambung dan diagnosis pada kanker lambung, disimak ya
Gejala Kanker Lambung
Pada kanker lambung, gejala pada stadium awal terkadang tidak menimbulkan atau tidak merasakan gejala tertentu dan biasanya dianggap seperti gejala maag. Tetapi secara gejala yang Nampak pada stadium awal yaitu:
- Perut kembung dan sering bersendawa
- Ulu hati terasa nyeri
- Asam lambung naik
- Saat makan merasa cepat kenyang
- Mual dan muntah
Gejala di atas merupakan gejala kanker lambung pada stadium awal yang mungkin sering dikira maag atau asam lambung yang kambuh, sementara untuk gejala kanker lambung yang sudah masuk stadium lanjut yaitu ditandai dengan :
- Muntah darah
- Saat BAB berdarah atau perubahan menjadi warna hitam pada feses
- Sakit kuning
- Anemia
- Berat badan turun
- Perut bengkak karena cairan
- Nafsu makan berkurang
Setelah gejala-gejalanya dirasakan dan diketahui hendaknya langsung menuju dokter untuk mengetahui pasti sakit yang dirasakan. Untuk mengetahui apakah kanker lambung atau bukan dokter terlebih dahulu melakukan pemeriksaan lanjutan seperti:
- Gastroskopi
Dengan memasukan selang yang berkamera ke lambung melalui mulut untuk melihat keadaan lambung dan mengambil sampel jaringan lambung
- Rontgen
Tujuannya untuk melihat apakah adanya kelainan di lambung
- Tes Darah
Tujuannya yaitu untuk mengetahui apakah ada infeksi virus h pylori dan sebagai pengecekan organ lain
- USG Perut
Pada pemeriksaan ini menggunakan ultrasound agar diketahui apakah kanker lambung sudah menyerang organ lain
- CT Scan
Tujuannya mengetahui perkembangan dan penyebaran kanker
- Bedah Laparoskopi
Hampir mirip dengan gastroskopi tapi bedanya memasukkannya dalam dinding perut.
Sementara untuk pengobatan kanker lambung, terdapat beberapa pilihan pengobatan tentunya juga harus berdasarkan pertimbangan dokter dan keadaan penderita kanker, yaitu sebagai berikut:
- Operasi
Operasi disini bertujuan untuk mengontrol beberapa gejala yang muncul dari kanker lambung tersebut
- Kemoterapi
Mungkin semua orang tidak asing dengan kata kemoterapi, karena memang satu kesatuan dengan kanker, kemo dilakukan sesudah atau sebelum operasi untuk memperkecil kanker
- Radioterapi
Dengan menggunakan sinar radiasi dengan tingkat energi yang tinggi untuk membunuh atau membinasakan sel kanker dan biasanya sering bersamaan dengan kemoterapi
- Obat-obatan yang ditargetkan dan imunoterapi
Obat yang ditargetkan yaitu obat untuk menghentikan pertumbuhan sel kanker, sementara imunoterapi untuk membantu sistem kekebalan tubuh untuk melawan kanker.
Sumber
https://www.alodokter.com/kanker-lambung
(Diakses pada 24 Juli 2024)
https://www.halodoc.com/artikel/kenali-gejala-kanker-lambung-stadium-awal-sampai-akhir
(Diakses pada 24 Juli 2024)